Bamin Sektor 22 Serka Agung Bersama Camat Panyileukan, Rapat Koordinasi Tentang Rencana Serbuan Vaksin Dalam Rangka Memperingati Hari Pahlawan Tahun 2021

Reporter: Administrator | Sabtu, 23 Oktober 2021 | 00:32 WIB

damarnews.com

BANDUNG - Satgas Citarum Harum melalui Bamin Sektor 22, Serka Agung Setia Purnama, S.E., melakukan rapat koordinasi bersama Camat Panyileukan Kota Bandung. Tentang rencana Serbuan Vaksin dalam rangka memperingati hari Pahlawan Tahun 2021.

Pada rapat koordinasi tersebut Serka Agung menyampaikan, rencana kegiatan di hari pelaksanaan vaksinisasi yaitu berupa target dan sasaran yang akan ditujuh.

"Targetnya adalah masyarakat umum dan tidak menutup kemungkinan dari beberapa elemen organisasi yang mengerahkan anggota keluarganya begitupun keluarga staf dari ASN Kecamatan Panyileukan," kata Agung, Jumat (22/10/2021).

Agung menambahkan, hal ini terbentuk dari beberapa pointer, diantaranya waktu pelaksanaannya adalah Hari Sabtu tanggal 6 November 2021 jam 08.00 wib sd 15.00 wib.

"Yang mengarah pada Rahpers 1.000 org, terdiri dari 500 org kewilayahan, 500 org dari umum, semua peserta dari usia 12 tahun ke atas," imbuh Agung.

Giat ini akan dilaksanakan di halaman depan kantor Kecamatan Panyileukan, sebagai kelengkapannya yaitu tenda serbaguna/Ton, kursi dan meja. "Sedangkan tenaga dan medis seperti giat vaksinasi pertama, yaitu 500 vial dari Sektor 22, 500 vial lagi dari Kecamatan Panyileukan sedangkan tenaga kesehatan dari 2 tempat Puskesmas yaitu Panyileukan dan tambahan Nakes bagian screening dan tensi dari Dinkes," jelas Agung.

Agung mengatur strategi yang akan dilakukan pada kegiatan tersebut, yaitu koordinasi dengan Dinas Kesehatan terkait pengajuan jumlah vial dan tenaga kerjanya, koordinasi dengan satuan Bekangdam yaitu tentang kebutuhan tenda serbaguna sebanyak 3 unit.

Satgas Citarum Harum Sektor 22 sangat memperhatikan kebutuhan masyarakat terutama dalam situasi yang dihadapi saat ini, yaitu pencegahan terjangkitnya virus Covid-19 yang mewabah hingga se-dunia.

Rohendi

Bagikan melalui: